Front Office Registrasi

Checkin




  • Checkin





Menu ini berfungsi untuk mencheckinkan tamu baik untuk satu kamar atau lebih. Misalnya atas nama Mr. Syarif ingin checkin 3 kamar. Berikut ini langkah-langkah penggunaan menu Checkin.




Pada dasarnya saat anda akan melakukan registrasi dengan menu Checkin, pada tahap pertama sama halnya dengan Checkin Single Room. Dimana anda akan mengisi Rate Plan, Business Partner, Arrival Date, Departure Date, Jumlah Adult, Jumlah Child dan Banquet yang akan di isi sesuai tamu yang akan melakukan registrasi.



Ketika tahap pertama sudah selesai, kemudian klik button Next untuk melanjutkan pada tahap selanjutnya. Tanggal pendaftaran akan secara otomatis tersimpan berdasarkan tanggal pada sistem saat form di simpan. Apabila registrasi ingin dibatalkan(Step 1), maka FRONT OFFICE dapat membatalkan registrasi dengan mengklik button Cancel.







Dibawah ini, terdapat beberapa icon yang berwarna-warni, dimana warna tersebut menunjukkan status kamar :





Anda hanya bisa memilih kamar yang statusnya Vacant Ready atau Warna Hijau dan di Centang , yang menunjukan kamar siap dijual dan siap di tempati. Silahkan pilih pada kamar yang berstatus Vacant Ready. Misalkan kita pilih kamar 4-1 dan 4-3 Superior. Kemudian klik button Next untuk melanjutkan ke tahap selanjutnya.







Pada tahap selanjutnya anda mengisi identitas tamu yang bertanggung jawab mengenai pembayaran dan lainnya dimana di isi mulai dari Nama Tamu Penanggung Jawab (apabila tamu sudah pernah menginap, anda tinggal memilih tombol berwarna biru dan ketikan nama tamu tersebut). Apabila tamu belum pernah menginap, Isikan Form tersebut dengan Nama Lengkap, ID Number, Guest Type, Tempat Tanggal Lahir, Dan Lain Lain. Namun, Data yang mandatory/wajib diisi pada tahap ke-3 antara lain Nama dan ID Number.

 

*Apabila tamu tersebut sudah pernah menginap, dan anda memilih nama tamu dengan menggunakan tombol berwarna biru yang telah di sediakan, maka data form isian tersebut akan secara otomatis terisi.

 

Tahap Selanjutnya yaitu Tahap 4 apabila dalam komputer Front Office anda terdapat WebCam dan telat tersetting, anda bisa menggunakan fasilitas itu untuk memotret data identitas tamu dan foto tamu. Apabila tidak ada, anda bisa langsung memilih tombol Checkin.