
Keuntungan Menggunakan Software Hotel Berbasis Cloud
- Date- Senin, 24 Juni 2024 10:00 WIB
- Author- Ahmad Syarifudin
- 1304 Views
Daftar Isi
- Aplikasi Lebih Mudah Diakses dan Digunakan
- Biaya Lebih Murah
- Sistem Keamanan Aplikasi Tinggi
- Mudah Integrasi dengan Aplikasi Lain
- Mudah Monitoring Laporan Darimana Saja
Keuntungan Menggunakan Software Hotel Berbasis Cloud - Industri perhotelan saat ini semakin kompetitif. Maka dari itu sangat dibutuhkan bantuan aplikasi untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi operasional hotel. Software Hotel yang biasanya digunakan dalam perhotelan yaitu dikenal dengan PMS (Property Management System). Software hotel yang dipergunakan di hotel terdapat dua mekanisme, yaitu berbasis cloud dan on sites. Pada artikel ini kami akan menjelaskan keuntungan menggunakan software hotel berbasis cloud.
Aplikasi Lebih Mudah Diakses dan Digunakan
Dengan aplikasi atau software hotel berbasis cloud, aplikasi mudah diakses dimana saja dan kapan saja. Anda cukup buka perangkat laptop, komputer atau handphone yang terkoneksi di internet dan mengakses URL aplikasi dengan username dan password yang sudah terdaftar. Kemudian, aplikasi berbasis cloud juga biasanya memiliki UI dan UX yang user friendly, sehingga sistem mudah dipahami semua staf hotel.Biaya Lebih Murah
Keuntungan menggunakan software hotel berbasis cloud yang kedua, yaitu tidak perlu investasi besar untuk infrastruktur seperti server. Dan aplikasi hotel berbasis cloud mekanismenya berlangganan, sehingga biaya jauh lebih murah.Sistem Keamanan Aplikasi Tinggi
Penyedia software hotel berbasis cloud, memiliki sistem keamanan aplikasi yang tinggi dengan sistem server mirror ataupun backup data yang terjadwal, sehingga data hotel Anda terjamin keamanannya.Mudah Integrasi dengan Aplikasi Lain
Software Hotel berbasis cloud lebih mudah untuk di integrasikan dengan aplikasi lain, seperti aplikasi keuangan, POS, channel manager, dan lain-lain. Ini menjadi keuntungan besar bagi hotel untuk membangun ekosistem operasional yang terintegrasi, dalam menciptakan sistem operasional hotel yang lebih efektif dan efisien.Mudah Monitoring Laporan Darimana Saja
Aplikasi berbasis cloud mudah untuk diakses darimana saja, sehingga memudahkan manajer dan owner hotel untuk monitoring kinerja operasional hotel.Di atas merupakan tujuh keuntungan hotel menggunakan software hotel berbasis cloud. Jika Anda sedang mencari software hotel, Anda bisa COBA GRATIS software HOTELMU selama 14 hari. Dan bisa juga kami jadwalkan untuk online meeting dengan penjelasan fitur lebih detail.